Wednesday, June 07, 2006

ALIEN

Alien... sebuah kata yang digunakan untuk mendeskripsikan makhluk asing, dari angkasa luar yang sangat jauh dari bumi ini, yang dipercaya memiliki tingkat intelegensia lebih baik dari manusia di bumi.
Alien jadi begitu populer, karena bantuan "publikasi" dari buku2 cerita, novel dan juga film-film holywood yang entah sudah berapa ratus judul, bercerita tentang Alien.


Tahukah anda, bahwa kita juga adalah Alien ???
Mari kita lihat di dalam 1 Petrus 2:11 "Saudara-saudaraku yang kekasih, aku menasihati kamu, supaya sebagai pendatang dan perantau, kamu menjauhkan diri dari keinginan-keinginan daging yang berjuang melawan jiwa".
Versi King James nya "Dearly beloved, I beseech you as strangers and pilgrims, abstain from fleshly lusts, which war against the soul".
Kata strangers dan pilgrims itu dalam bahasa aslinya adalah "paroikos" dan "parepidemos" yang juga berarti Alien. Jadi kita ini adalah Alien di bumi ini, bumi ini bukan tempat kita, kita hanya melakukan "perjalanan ziarah" (pilgrim) yang sifatnya adalah sementara belaka.

Karena itulah rasul Petrus mengingatkan jemaat mula2 untuk tidak mencintai dunia ini, tidak memuaskan keinginan dagingnya. Versi message mengatakan dengan lebih jelas : "Friends, this world is not your home, so don't make yourself cozy in it. Don't indulge your ego, at the expense of your soul".
Dunia ini bukan rumah kita, janganlah kita membuat diri kita nyaman di dalam dunia ini, hati2 lah.. jika anda merasa nyaman dengan dunia ini (nyaman dengan semua yang berlaku di dunia ini), berarti anda sudah bukan Alien lagi. Bertobatlah untuk itu !
Jangan juga memanjakan ego kita sendiri, karena jika terus memanjakan ego kita, terus memenuhi keinginan daging kita, jiwa kita dikorbankan, pertumbuhan rohani kita akan mandeg.

Jadi saudaraku, mari kita minta Roh Kudus untuk terus menyadarkan keberadaan kita yang adalah Alien di muka bumi ini, karena "RUMAH" kita yang sesungguhnya adalah di Surga, tinggal di hadirat Bapa.

Dalam LadangNya
Leo Agustinus Yuwono

0 Comments:

Post a Comment

<< Home